Pages

Tuesday, May 28, 2013

Tips Budidaya dan Cara Menanam Durian

Durian atau duren adalah salah satu jenis buah-buahan yang memiliki banyak penggemar d Indonesia. Buah yang terkenal dengan baunya yang khas tersebut biasanya dijual dengan harga yang lumayan mahal, apalagi untuk duran yang berukuran besar.
Untuk Anda yang memiliki lahan kosong, inilah kesempatan untuk Anda memanfaatkannya sebagai lahan pembudidayaan pohon durian. Anda bisa menanam pohon durian jenis apa saja, karena durian jenis apapun saat ini sangat laku di pasaran.

Tips Cara Menanam Durian
Pohon durian akan tumbuh pada ketinggian 50-600 m dpl dengan intensitas cahaya 40-50 % dan suhu 22-30 0C. jenis tanah yang cocok untuk ditanami pohon durian adalah tanah yang sedikit berpasir dan banyak mengandung bahan organic.
Pembibitan
Ciri bibit durian yang bagus adalah berasal dar pohon yang segar, berdaun banyak, batang yang kokoh dan bebas hama. Anda bisa membibitkan pohon durian dengan cara menanamnya pada polbag atau pot kecil.
Persiapan Media Tanam atau Lahan
Lahan yang baik biasanya dibuka pada musim kemarau. Untuk Anda yang akan menanam pohon durian di lahan miring, kami sarankan untuk membuat terasering. Campurkanlah pupuk kandang atau pupuk kompos pada lahan.
Proses penanaman
Tanamlah bibit pohon durian dengan jarak tanam yang umum 8 x 12 m atau 10 x 10 m. jangan terlalu dalam saat mengubur akar bibit durian dan juga jangan miring saat menanamnya.
Penanaman yang ideal dilakukan pada awal musim hujan. Penanaman bibit cukup sebatas leher akar.
Perawatan Tanaman
Penyiraman dilakukan pada waktu awal pertumbuhan pohon sampai pohon terlihat benar-benar sudah kokoh. Penyiraman yang paling baik dilakukan pada waktu pagi hari. Dalam tahap pertumbuhannya, Anda juga bisa melakukan pemangkasan terhadap ranting dan cabang yang terserang hama atau bahkan sudah mati.
Pemupukan juga bisa dilakukan setelah pohon berusia minimal satu bulan setelah masa tanam. Pemupukan yang paling baik adalah dengan menggunakan pupuk kandang.
Beberapa hal yang harus selalu Anda perhatikan saat menanam pohon durian adalah cahaya matahari dan pengairan yang harus selalu cukup. Anda juga bisa menanam  pohon pelindung durian dari cahaya matahari langsung seperti misalnya pohon lamtoro dan lain lain.

No comments:

Post a Comment