Pages

Tuesday, July 23, 2013

Cara Menanam Sawi Hijau Sebagai Sayuran Musiman

Sawi merupakan sayuran yang banyak manfaatnya untuk tubuh dan cara menanam sawi hijau dapat dilakukan dalam pekarangan sendiri. Penanaman sawi sangat digemari oleh siapapun tak terkecuali wanita yang mempunyai hobi dalam menanam. Keuntungan yang besar dalam penghasilan sawi akan dirasakan langsung jika kita dapat mengolahnya dan menjadikan bermanfaat maka diharapkan dalam proses tanam menjalankannya dengan sungguh-sungguh dan cermat. Tanaman sayuran jenis sawi dapat digunakan sendiri atau jika menanamnya dengan hasil yang banyak dapat dijual. Brassica juncea cara budidayanya sangat mudah karena merupakan sayuran musiman.



Cara menanam sawi hijau sama dengan yang lainnya yakni pertama menyiapkan tanah serta pupuk kandang. Tanah yang dipakai telah bercampur dengan sekam. Perbandingan yang digunakan 2:1:1 sesuai media tanam yang ada. Campuran media ini bisa dipindahkan ke pot atau langsung ke tanah pekarangan. Tidak perlu memakan lahan yang banyak karena dengan luas tanah yang sedikit pun juga bisa untuk menanam sawi asalkan tidak mengambil lahan orang lain. Selanjutnya pembibitan sawi, yang dilakukan dengan menabur bibit sawi. Ratakan bibit diatas tanah yang telah siap tanam kemudian siram menggunakan air atau spryer. Ketika penanaman ini yang perlu diperhatikan ialah setelah mencapai tiga hari maka tanaman otomatis benih akan tumbuh. Ketika itu maka benih dapat dipindahkan jika umurnya telah mencapai dua minggu dan daun telah tumbuh empat helai dapat langsung dimasukkan ke lubang yang telah disiapkan. Hati-hati jika ingin mencabut benih karena akan merusak tanah. Gunakan pupuk mikroorganisme local atau buatan sendiri. Larutkan pupuk dengan air. Waktu yang digunakan sekitar tiga minggu untuk memupuk sawi. Setelah itu penyiangan juga jangan dilupakan karena agar tanaman dapat terhindar oleh tanaman liar.

Cara menanam sawi dilakukan dengan tanah yang gembur dan berpasir. Karena tanaman ini juga bisa tumbuh di atas seribu meter maka sangat mudah bagi petani yang hidup di pegunungan. Yang dikonsumsi pada sawi ialah daunnya dan panen sekitar satu bulan. Dapat dilihat ketika warna sawi mulai hijau dan tumbuh bunganya. Cara panennya dengan memotong di bagian batang.

No comments:

Post a Comment