Pages

Monday, July 22, 2013

Cara Menanam Tanaman Hias Yang Tepat

Untuk membuat taman rumah tidak harus dengan lahan yang luas, halaman yang sempit pun bisa anda manfaatkan untuk membuat taman sehingga mempercantik tampilan rumah anda. anda dapat menggunakan media tanam lain seperti pot atau polybag sehingga dapat memiliki tanaman hias yang banyak seperti pada lahan yang luas. Anda bisa mendapatkan pot dan polybag di toko-toko. Berikut cara menanam tanaman hias dengan menggunakan media pot :



  • Persiapan media tanam = letakkan beberapa pecahan bata merah di dasar pot hal ini bertujuan untuk mengikat air. Lalu isi pot tersebut dengan menggunakan campuran tanah yang baik. Pada Campuran umum: 1/3 bagian pasir, pupuk kandang dan tanah, campuran jenis kering: ½ bagian untuk pasir dan ½ bagian untuk pupuk kandang, campuran jenis yang suka lembab: ½ bagian untuk pupuk kandang dan ½ bagian untuk tanah.
  • Media tanam sudah siap untuk digunakan menanam.
  • Pilihlah pot yang sesuai dengan komoditi yang akan anda tanam, pilih yang memiliki drainase cukup. Masukan media tanam 1/3 bagian pot, masukan bibit, usahakan media tanam yang masih menempel untuk ikut ditanam supaya tanaman tidak mengalami strees ketika beradaptasi dengan media tanam yang baru.
  • Kemudian tambahkan lagi media tanam, sampai hampir penuh, lalu tekan perlahan-lahan agar tanaman berdiri dengan kokoh. Sisakan 2 cm dari bibir pot untuk mempermudah dalam penyiraman.
  • Setelah itu siramlah tanaman tadi dan bersihkan media tanam yang menempel di luar pot sebelum diletakkan di tempat yang diinginkan.


Untuk pengairan anda bisa memberikannya melalui alas pot, dengan demikian air akan meresap langsung dari bawah ke atas media tanam melalui sistem kapiler. Keuntungan dari cara ini adalah media tanam tidak akan terlalu basah, namun ketersediaan air agak sedikit. Untuk membantu peresapan anda bisa menambahkan tali yang dipasang dari media tanam ke alas pot dan melewati lubang drainase. Bisa juga anda menyiram langsung ke media tanam, intinya usahakan agar air tidak menggenang di permukaan media tanam. Untuk membantu penyerapan anda bisa menambahkan pipa yang ditancapkan ke media tanam. Waktu yang baik untuk menyiram adalah pagi dan sore, semoga ulasan cara menanam tanaman hias ini dapat berguna.

No comments:

Post a Comment