Pages
▼
Saturday, July 13, 2013
Teknik Jitu Menanam Dalam Pot
Memiliki lahan yang sempit bukan berarti tidak bisa bertanam. Ada solusi yang tepat untuk itu, yaitu dengan menanam tanaman di dalam pot. Tidak sembarangan kita dalam menanam tanaman di dalam pot, karena banyak faktor–faktor yang perlu kita perhatikan, seperti jenis pot, tanah, dan tipe tanaman.
Kali ini kita akan membahas beberapa teknik jitu menanam dalam pot. Menanam dalam pot tergolong praktis karena tidak memakan banyak tempat, dan tanaman bisa kita pindah bersama potnya sesuai dengan keinginan kita. Namun kita juga harus memperhatikan penyesuaian tanaman dimana pot tersebut diletakkan. Namun banyak keluhan bagi para kalangan yang menanam tanaman mereka di dalam pot, seperti tumbuh tidak subur. Hal tersebut terjadi karena kesalahan – kesalahan cara yang tidak sesuai dengan aturan dalam menanam tanaman di dalam pot.
Langsung saja, sebelum menanam tanaman kita ke dalam pot, pilihkan ukuran pot yang sesuai dengan tanaman kita, semakin besar tanaman, semakin besar potnya juga. Setelah mendapat pot yang dirasa pas dan pantas. Maka kita perhatikan drainase atau penyerapan air. Pastikan bahwa pot memiliki lubang drainase yang cukup. Kita dapat melubangi sendiri bagian bawah pot, jika lubang tersebut kita rasa kurang.
Lalu kita letakkan beberapa batu bata yang sudah dipecah – pecah secukupnya, guna untuk mengikat air. Berikutnya media dapat diisi ke dalam pot, normalnya media adalah campuran dari pupuk kandang, tanah, atau pasir dan sekam. Ada ukuran dalam pencampuran media, biasanya yang paling pas adalah tanah atau sekam sebanyak 40%, lalu pupuk kandang sebanyak 40%, dan sisa 20% kita bisa mencampurkan pasir. Campuran tersebut kita isi sebanyak 1/3 bagian pot.
Lalu cara penanamannya adalah, dengan menambahkan media sambil kita memegang tanaman tersebut ke dalam pot dengan sebelah tangan. Tambahkan sampai bagian akar terutama, tertutup media. Setelah pot hampir penuh, untuk memadatkan media silahkan tekan perlahan media dengan ibu jari. Menambahkan media jangan sampai memenuhi pot, usahakan tersisa sekitar 2cm dari bibir pot, hal ini agar memudahkan kita dalam menanam.
Siram tanaman secukupnya, sesuaikan dengan jenis tanaman. Beri pupuk tambahan, dan nutrisi tambahan. Dengan mengikuti Teknik Jitu Menanam Dalam Pot ini, pastinya tanaman akan tumbuh kembang dengan sehat. Semoga dapat berguna dan bermanfaat.
No comments:
Post a Comment